PENGADILAN MILITER III-17 MANADO DAN UNIVERSITAS TERBUKA MANADO LAKSANAKAN PENANDATANGAN MOU

PENGADILAN MILITER III-17 MANADO DAN UNIVERSITAS TERBUKA MANADO LAKSANAKAN PENANDATANGAN MOU

PRESS RELEASE – PENGADILAN MILITER III-17 MANADO DAN UNIVERSITAS TERBUKA MANADO LAKSANAKAN PENANDATANGAN MOU

 

Manado – Bertempat di Ruang Rapat Universitas Terbuka Manado, Kamis tanggal 25 Maret 2021, dilaksanakan kegiatan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara Pengadilan Militer III-17 Manado dengan Universitas Terbuka Manado.

Penandatangan Memorandum of Understanding dimaksudkan untuk meningkatkan kerjasama, pengembangan institusi serta mewujudkan program kerja kedua belah pihak. Ruang Lingkup MoU meliputi bidang Pendidikan, Pelatihan dan Pengabdian masyarakat yang merupakan wujud dari Tri Dharma Perguruan Tinggi.

Kegiatan diawali sambutan Kadilmil III-17 Manado Letkol Chk Dwi Yudo Utomo, S.H. dan Direktur Universitas Terbuka Manado Ir. Ida Zubaidah, M.A.Ed.D. Dalam sambutannya Kadilmil menyampaikan pentingnya menjalin kerjsamasa dengan civitas Akademisi Universitas Terbuka Manado sebagai bentuk keterlibatan Pihak Eksternal untuk melakukan pengawasan terhadap lembaga  Pengadilan serta menjadikan kegiatan ini sebagai momentum mewujudkan predikat Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) Pengadilan Militer III-17 Manado tahun 2021”. Sementara itu Direktur Universitas Terbuka Manado dalam sambutannya menyampaikan sangat mengapresiasi jalinan kerjasama ini serta harapannya agar sinergitas antara kedua institusi terus terpelihara dan terjaga kedepannya.

Turut mendampingi Kadilmil III-17 Manado yaitu Wakadilmil Mayor Laut (KH) Bagus Partha Wijaya, S.H., M.H. serta Hakim Militer Mayor Sus Aulisa Dandel, S.H. dan Kapten Laut (KH) Prana Kurnia Wibowo, S.H. Seusai kegiatan penandatangan Memorandum of Understanding dilaksanakan kegiatan diskusi dan ramah tamah.

Share