Pembinaan dan Pengawasan oleh Kadilmiltama

Manado ,18 November 2020 Kepala Pengadilan Militer Utama , Mayjen TNI , Agus Dhani Md,S.H.,M.Hum. Tiba di Pengadilan Militer III-17 Manado dalam rangka Pembinaan dan Pengawasan,turut dalam rombongan Brigjen TNI ,Agung Iswanto,S.H.,M.Hum. dan Brigjen TNI, Weni Okianto,S.H.,M.hum. di sambut langsung oleh Kepala Pengadilan Militer III-17 Manado ,Letnan Kolonel Chk ,Dwi Yudo Utomo,S.H beserta jajaran di gedung kantor Pengadilan  Militer III-17 Manado.

Kunjungan yang berlangsung selama 3 hari tggl 18-20 November bertujuan untuk monitoring dan evaluasi serta pengawasan satuan atas dalam hal ini Pengadilan Militer Utama terhadap satuan bawah dalam hal ini Pengadilan Militer III-17 Manado tak lain adalah upaya untuk meningkatkan Kinerja satker dalam hal pelayanan dan penyelengaraan proses berjalannya Hukum yang sesuai dengan Ketentuan dan perundang-undangan yang berlaku sesuai dengan kebijakan Lembaga Tertinggi Peradilan dalam hal ini Mahkamah Agung Republik Indonesia.

dalam pembinaan tersebut Kadilmiltama mengharapkan ada nya peningkatan mutu dari semua lingkungan Peradilan Militer yang berada di bawah Pengadilan Militer Utama tidak hanya dari sektor Sumber daya Manusia dari peradilan tersebut,tetapi juga adanya peningkatan mutu pelayanan terhadap para pencari Keadilan itu sendiri yang mana Kebijakan tersebut sudah berlangsung terhadap seluruh Instansi Pemerintah di berbagai Kementerian sesuai dengan Kebijakan Pemerintah Pusat melalui Kemenpan RB demikian ujarnya.